Cara Menggunakan Dark Mode di Mac



Selain tersedia di iPhone dan iPad, fitur Dark Mode juga bisa ditemukan di Mac ya Mams. Dengan tampilan yang lebih redup dengan pemilihan warna gelap di background sementara konten diset kontras, fitur Dark Mode membantu Mama lebih fokus saat bekerja menggunakan komputer Mac. 

Saat Mac berada dalam Dark Mode, seluruh tampilan dan kontrol akan turut diset dalam warna lebih gelap, demikian halnya dengan semua aplikasi bawaan Mac. Fitur Dark Mode juga diadopsi oleh aplikasi non-Apple sehingga Mama nantinya akan bisa menikmati tampilan Dark Mode di semua aplikasi MacOS, jika tersedia ya Mams.

Cara mengaktifkan Dark Mode di komputer Mac

  1. Klik logo Apple di sudut-kiri atas layar Mac. 
  2. Pilih System Preferences. 
  3. Pilih General
  4. Pilih salah satu dari 3 opsi mode yang tersedia: LIGHT: untuk mengaktifkan Light Mode (warna terang), DARK: untuk mengaktifkan Dark Mode (warna gelap), AUTO: untuk berganti secara otomatis antara Dark (malam hari) dan Light Mode (siang hari).


Dengan diaktifkan Dark Mode di Mac maka aplikasi bawaan Mac seperti Mail app, Maps, Notes, ataupun Safari akan turut menampilkan konten dalam mode gelap. Meski begitu Mama tetap punya pilihan jika ingin menggunakan Dark Mode pada Mac tetapi tetap menggunakan warna terang pada aplikasi. Seperti pada Notes, untuk mengaktifkan fitur Light Mode Mama bisa buka Notes > Preferences lalu hilangkan centang "Use dark background for note content." Bisa dicoba sekarang ya Mams...

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama