Cara Menyembunyikan Foto di iPhone dan iPad (iOS 14)



Aplikasi Photos yang ada di Phone dan iPad dirancang agar Mama bisa mengontrol penuh apa yang Mama simpan di sana, termasuk foto-foto pribadi yang tidak boleh dilihat anak-anak Mama, misalnya. Karena itulah Apple memberikan fitur Hidden Album.

Perlu diingat ya Mams, saat Mama menyembunyikan sebuah foto di Hidden Album maka foto tersebut tidak akan muncul di Library ataupun di Photos widget di Home screen.

Namun sedikit berbeda dengan rilisan iOS sebelumnya, di iOS 14 secara default Hidden Album di Photos App memang tidak ditampilkan ya Mams. Meski begitu Mama tetap bisa mengaksesnya kembali dengan cara mengaktifkan toggle Hidden Album yang ada di Settings app. Toggle ini nantinya bisa Mama non-aktifkan kembali untuk menyembunyikan Hidden Album di Photos app. Tujuannya jelas ya Mams, agar apa yang telah mama simpan di Hidden Album tidak bisa dengan mudah diakses.

Cara menyembunyikan foto dan video di Photos App

  1. Buka aplikasi Photos
  2. Pilih foto atau video yang akan Mama sembunyikan
  3. Tap tombol Share, lalu pilih Hide
  4. Konfirmasi untuk menyembunyikan foto/video yang dimaksud


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama