Cara Multitasking di iPad (iPadOS 14)


Tampilan Split Screen di iPad


Para Mama cantik pengguna iPad pasti tahu dong kalau sejak dirilis iPadOS tampilan iPad jadi banyak berbeda dari iPhone. Setidaknya di iPadOS 14, penampakan iPad sudah mirip-mirip MacOS nih terutama dengan hadirnya dock yang mampu menampung banyak app icon. 

Nah, di postingan ini Apple Mama bakal membagikan tips yang memanfaatkan fitur dock. Eh, omong-omong, Mama udah tahu dock dong ya? Ada banyak pengertian iPad dock ya Mams tetapi untuk memudakan memahami, dock adalah fitur iPad yang berisi barisan app icon, baik yang sengaja Mama taruh di situ sekaligus app yang otomatis terpasang di dock karena app sedang dibuka maupun aktif di background. 

Salah satu fitur iPad yang memanfaatkan dock adalah split screen. Seperti namanya, fitur ini mampu membagi screen iPad menjadi dua bagian agar memudahkan Mama bekerja dengan dua aplikasi sekaligus. Tapi perlu diingat ya Mams kalau tidak semua apps dilengkapi fitur dukungan untuk split screen. Karenanya, sebelum install app jangan lupa selalu membaca info app untuk mengetahui fitur-fiturnya, termasuk ada-tidaknya support untuk split screen.

Cara multitasking/split screen di iPad

  1. Buka satu aplikasi yang bakal Mama pakai.
  2. Swipe dari bagian bawah layar untuk memunculkan Dock.
  3. Pilih aplikasi lain (juga bisa app yang sama), tekan dan tahan, sekaligus drag ke bagian kanan/kiri layar iPad. Nanti akan muncul handle yang menandakan app tersebut support split screen, lepaskan.

Saat Mama melepas app kedua maka layar iPad sudah terbagi menjadi dua bagian: kanan dan kiri. Selamat mencoba!


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama